Nokia X Series (X, X+ Dan XL) , Harga dan Spesifikasi

Nokia Android - Saat ini Nokia Android memang menjadi perbincangan yang sangat menarik bagi para pecinta gadget. Telah menjadi rahasia umum jikalau Nokia Android ini mempunyai tiga versi yaitu nokia android X, X+ dan XL. Ketiganya mempunyai kekurangan serta keunggulan sendiri-sendiri.

Dari segi harga, ketiga smartphone ini dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau untuk berbagai kalangan. Spesifikasi yang dimilikinya pun tidak mempunyai perbedaan yang cukup mencolok, hanya saja untuk nokia android XL di bandrol dengan harga yang cukup tinggi mengingat akan kecanggihan spesifikasi yang di terapkan pada perangkatnya.

Bagi kalian yang ingin melihat Harga serta spesifikasi dari nokia android X, X+ dan XL dapat anda simak di bawah ini :



Spesifikasi Nokia X dan Nokia X+

  • Telah menggunakan Prosesor Qualcomm Snapdragon S4 Dual Core 1 GHz
  • Untuk Nokia Android X memori RAM berkapasitas 512 MB, Sedangkan untuk Nokia Android X+ RAM-nya sebesar 768 MB.
  • Kapasitas penyimpanan file yaitu sebesar 4 GB, dapat ditingkatkan dengan MicroSD hingga 32 GB
  • Tipe Layar IPS LCD dengan ukuran 4 inci WVGA (800 x 400), 233 ppi
  • Beberapa fitur-fitur pendukungnya yaitu dual SIM (MicroSIM), Micro-USB, USB 2.0, Bluetooth 3.0, WiFi 802.11 b/g/n
  • Sensor : ambient light sensor, accelerometer, proximity sensor
  • Mampu menjangkau Jaringan WCDMA: 900 MHz, 2100 MHz; GSM: 850 MHz, 900 MHz, 1900 MHz
  • Telah tersemat kamera utama dengan lensa 3 MP, f/2.8, no flash
  • Sayangnya tidak tersedia kamera depan.
  • Didesain dengan dimensi fisik yang cukup tebal yaitu berukuran 115,5 x 63 x 10,4 mm
  • Unutk beratnya yaitu 128,7 gram
  • Sebagai penopang daya hidupnya, Nokia ini menggunakan baterai berdaya 1.500 mAh (baterai bisa dilepas)
  • Sistem operasi platform Nokia X (Android AOSP)
  • Pilihan warnanya yaitu hitam, biru, hijau, merah, putih, dan kuning
Harga Baru Nokia X
  • Harga baru dari Nokia X yaitu Rp 1.500.000,- 
Harga Baru Nokia X+
  • Harga baru dari Nokia X+ yaitu Rp 1.600.000,-

Spesifikasi Nokia XL

Untuk Nokia XL memang didesain dengan spesifikasi yang sangat berbeda dengan Nokia X dan X+. Tidak hanya itu, harganya pun juga mempunyai perbedaan yang cukup signifikan. Berikut ini adalah beberapa spesifikasinya.
  • Mengunakan Prosesor Qualcomm Snapdragon S4 Dual Core 1 GHz
  • Untuk memori RAM-nya yaitu berukuran 768 MB. Sedangkan untuk kapasitas memori internalnya yaitu 4 GB, dapat ditingkatkan dengan MicroSD hingga 32 GB
  • Tipe layar IPS LCD dengan ukuran 5 inci WVGA (800 x 400), 187 ppi
  • Beberapa fitur pendukungnya yaitu dual SIM (MicroSIM), Micro-USB, USB 2.0, GPS, Bluetooth 3.0, WiFi 802.11 b/g/n
  • Mampu menangkap jaringan WCDMA: 900 MHz, 2100 MHz; GSM: 850 MHz, 900 MHz, 1900 MHz
  • Sensor ambient light sensor, accelerometer, proximity sensor
  • Telah tersemat kamera utama dengan lensa 5 MP serta dilengkapi flash. Sedangkan untuk kamera depannya yaitu berlensa 2 MP.
  • Didesain dnegan dimensi fisik 141,3 x 77,7 x 10,8 mm dengan berat 190 gram
  • Sebagai penopang daya hidupnya, Nokia XL ini telah tersedia baterai dengan daya 2.000 mAh (baterai bisa dilepas)
  • Sistem operasi: platform Nokia X (Android AOSP). Untuk pilihan warnanya yaitu hitam, biru, hijau, merah, putih, dan kuning. 
Harga Baru Nokia XL 
  • Harga baru dari Nokia XL yaitu Rp 1.800.000,- . 


Kekurangan dan Kelemahan Nokia X Series ?? (X, X+ Dan XL)


  • Ketiga tiganya tidak mempunyai perbedaan yang khas.
  • Mempunyai RAM yang sangat kecil, yaitu untuk Nokia X hanya ber-RAM 512MB dan dua lainnya 768MB.
  • Tidak tersedia layanan Playstore , Bisa diistall aplikasi Android bukan berarti Playstore tersedia, Nokia X Series hanya bisa diinstall aplikasi Android lewat pihak ketiga, misalnya ngambil .apk nya lewat komputer atau bluetooth.
  • Tidak ada notifikasi dari update aplikasi terbaru.
  • Tidak ada Layanan Google.

0 Response to "Nokia X Series (X, X+ Dan XL) , Harga dan Spesifikasi"

Post a Comment